Info Beasiswa DataPrint Tahun 2022 untuk Pelajar SMP sampai S1
img-source : dataprint.co.id |
Beasiswa DataPrint kembali dibuka pada tahun ini. Setelah kesuksesannya dalam mengadakan program beasiswa selama sebeles tahun. DataPrint kembali membuka program beasiswanya untuk tahun yang kedua belas. Program ini ditujukan bagi pelajar dan mahasiswa indonesia yang sedang menjalani sekolah maupun kuliah. Mulai dari SMP/SMA/SMK/Sederajat sampai D3, D4, dan S1
Pendaftaran beasiswa dataprint tahun ini akan diadakan per semester. yang akan di bagi menjadi 2 periode yaitu periode 1 dan periode 2. Hal ini membuat kesempatanmu menjadi terbuka lebih lebar untuk mendapat kesempatan menadapat beasiswa ini.
Cakupan Beasiswa DataPrint
Untuk Beasiswa DataPrint tahun ini akan diberikan dalam bentuk bantuan dana dengan nominal 400rb, 700rb, dan 1juta rupiah. Pemberian beasiswa ini hanya dilakukan satu kali bagi peserta yang berhak menerima (yang lolos penilian).
Untuk pembagian kuota beasiswanya sebagai berikut:
periode 1 :
- 1000.000 (ada 2 orang)
- 700.000 (5 orang)
- 400.000 (55 orang)
periode 2 :
- 1.000.000 (2 orang )
- 700.000 (5 orang )
- 400.000 (55 orang)
Persyaratan Umum Beasiswa DataPrint
- Pelajar atau mahasiswa aktif dari tingkat SMP/SMA/SMK/Sederajat hingga perguruan tinggi untuk jenjang D3/D4/S1
- Terlihat aktif di kegiatan atau organisasi sekolah/perguruan tinggi
- Tidak terlibat narkoba atau pernah melakukan tindak kriminal
- Tidak sedang menerima beasiswa dari Perusahaan swasta lain. Jika saat ini peserta masih menerima beasiswa dari sekolah/kampus atau dari pemerintah, peserta berhak mengikuti pendaftaran beasiswa dari DataPrint.
- Penerima beasiswa periode 1 tidak dapat menjadi penerima beasiswa periode 2 tahun 2022
- Mengisi formulir pendaftaran di kolom pendaftaran
- Satu nomor kupon yang terdapat di dalam produk DataPrint hanya berlaku untuk satu kali registrasi
- Pendaftaran tidak dipungut biaya.
TEMA ESSAY PROGRAM BEASISWA DATAPRINT PERIODE 1 TAHUN 2022
Tema essay untuk Pelajar SMP/SMA/SMK/Sederajat:
Opinimu tentang penerapan kurikulum 2022
Tema Essay Untuk Mahasiswa D1-D3
Dampak Posistif & Negatif Teknologi digital terhadap nilai-nilai Pancasila
Peraturan Cara Penulisan Essay
- Essay merupakan OPINI PRIBADI. Tuangkan idemu semenarik mungkin.
- Penulisan dan tata bahasa sesuai kaidah EYD
- Panjang tulisan minimal 100 kata dan maksimal 500 kata (yang dihitung hanya isi) .Tidak termasuk judul dan daftar pustaka.
- Apabila pendaftar menyertakan kutipan dan data orang lain atau dari internet tanpa menyertakan sumber/link maka akan dianggap copy paste dan akan didiskualifikasi oleh panitia.
- Essay yang terbukti hanya copy paste dari manapun, maka peserta akan didiskualifikasi.
Tata Cara Pendaftarn Beasiswa DataPrint
- Bagi Sobat yang ingin mendaftar beasiswa DataPrint ini silahkan Sobat mendatar secara online melalui link : Pendaftaran Beasiswa DataPrint
- Isi dan lengkapilah formulir sesuai data yang di minta. Untuk tata cara pengisian formulir bisa mengitkuti petunjuk lengkapnya di link Tata cara pengisian
- Untuk essay yang telah Sobat buat bisa di isikan di kolom essay
- Jika Registrasi sudah selesai, Simpanlah fotocopy raport/ IPK terakhir dan kupon sebagai bukti sah verifikasi jika Sobat terseleksi sebagai penerima dana beasiswa.
- Batas akhir pendaftarn Beasiswa Periode 1 tahun 2022 adalah 22 MEI 2022
- Seluruh peserta nantinya akan diseleksi oleh panitia.
- Pengumuman penerima beasiswa Periode 1 tahun 2022 akan dilaksanakan pada tanggal 3 Juni 2022. Perlu diperhatikan bahwa Pihak Panitia TIDAK MENGHUBUNGI penerima beasiswa. Nama penerima beasiswa dapat dilihat di website : www.dataprint.co.id atau www.facebook.com/dataprintindonesia atau di instagram @dataprintindonesia.
Untuk pertanyaan lebih lanjut mengenai Beasiswa DataPrint bisa Sobat tanyakan ke pihak dataprint dengan menghubungi kontak yang tertera di bawah ini :
FB : www.facebook.com/dataprintindonesia
IG : @dataprintindonesia
Sumber Informasi : https://beasiswadataprint.com
Post a Comment for "Info Beasiswa DataPrint Tahun 2022 untuk Pelajar SMP sampai S1"